Rabu, 16 Januari 2013

Inilah Hewan Yang Lebih "Adil" Daripada Manusia

WASHINGTON - Penelitian terbaru mengungkap bahwa simpanse memiliki salah satu sifat yang serupa dengan manusia. Peneliti dari Yerkes National Primate Research Centre di Emory University, Atlanta, menemukan bahwa hewan primata ini memiliki sense of fairness atau sifat keadilan mirip manusia.

Dilansir Telegraph, Selasa (15/1/2013), ini merupakan pertama kalinya karakteristik pada simpanse telah diidentifikasi dalam kaitannya dengan relasi terdekat manusia. Penelitian ini mencoba mengungkap sejarah evolusi pada hewan primata.

Peneliti menggunakan game "keadilan" pada 20 anak-anak yang berusia dua hingga tujuh tahun. Peneliti juga melibatkan enam simpanse dewasa dan menemukan bahwa respon hewan mamalia ini persis dengan yang dilakukan oleh anak-anak tersebut.
------------------------------------------------------
Jangan lewat kan
-------------------------------------------------------
"Kami menggunakan Ultimatum Game, karena ini merupakan standar emas untuk menentukan rasa keadilan manusia," ujar Darby Proctor dari Yerkes National Primate Research di Emory University, Atlanta.

Ia mengatakan, dalam permainan, salah satu individu harus mengusulkan pembagian hadiah kepada individu lain. Lalu, individu tersebut harus menerima proposisi (usulan) sebelum keduanya bisa mendapatkan hadiah.

"Manusia biasanya menawarkan porsi murah hati, seperti 50 persen dari hadiah kepada mitra mereka. Inilah yang sesungguhnya kami rekam dalam studi kami dengan simpanse," jelasnya.

Dua set percobaan yang melibatkan anak-anak asal Amerika Serika dan simpanse ini didasarkan pada sebuah permainan, di mana hadiah dapat dibagi antara pemain dan partner. Studi yang dipublikasikan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences menunjukkan, baik simpanse dan anak-anak dapat membagi hadiah secara berimbang.

sumber: http://techno.okezone.com/read/2013/01/15/56/746639/sifat-adil-simpanse-ternyata-mirip-manusia

0 komentar:

Posting Komentar